Jumat, 18 November 2022

Sertifikasi Penerjemah Tersumpah

Sertifikasi Penerjemah Tersumpah

Sertifikasi Penerjemah Tersumpah
: Di Indonesia, seorang penerjemah akan mendapat sertifikat penerjemah tersumpah apabila yang bersangkutan telah lulus ujian kualifikasi penerjemah tersumpah yang diadakan oleh Pusat Penerjemahan Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia. Dalam ujian kualifikasi penerjemah tersumpah ini, penerjemah harus menerjemahkan suatu dokumen hukum.

 

Apabila penerjemah ini dinyatakan lulus dalam ujian tersebut, penerjemah tersebut kemudian mengajukan permohonan kepada gubernur di provinsi tempat tinggalnya untuk diambil sumpah dan diberi sertifikat penerjemah tersumpah. Sekarang kembali ke judul tulisan ini, apa yang sebenarnya dibutuhkan klien - penerjemah tersumpah atau terjemahan tersumpah?

 

Dari uraian di atas jelas bahwa yang dibutuhkan sebenarnya adalah terjemahan tersumpah, yaitu terjemahan yang disertai lampiran sumpah atau pernyataan pengesahan penerjemah. Namun demikian, ini tidak berarti bahwa penerjemah tersumpah tidak diperlukan. Gagasan dalam tulisan ini hanya ingin menegaskan bahwa pada hakika nya yang dibutuhkan oleh klien adalah terjemahan tersumpah.

 

Kesimpulannya, seorang penerjemah biasa dapat menerjemahkan dokumen hukum maupun dokumen bidang lain yang akan digunakan untuk keperluan hukum. Begitu pula, penerjemah tersumpah dapat menerjemahkan dokumen hukum maupun dokumen bidang lainnya yang akan digunakan untuk urusan hukum. Kuncinya adalah sumpah atau pernyataan pengesahan tertulis yang mereka lampirkan pada terjemahan yang dihasilkan saja, seorang penerjemah biasa tidak bisa mengaku dapat menerjemahkan suatu dokumen hukum atau dokumen bidang lainnya, misalnya dokumen kedokteran, yang akan digunakan untuk keperluan hukum hanya dengan mengandalkan sumpah atau pernyataan pengesahan tertulis tersebut.

 

Harus diingat bahwa sumpah atau pernyataan tersebut mempunyai kekuatan hukum yang mengikat. Karena itu, apabila si penerjemah sebenarnya tidak mempu nyai kemampuan untuk menerjemahkan dokumen terse but dengan benar dan akurat namun hanya mengaku-nga ku dapat menerjemahkannya, kemudian menerjemah kan dokumen tersebut dan melampirkan sumpah atau per nyataan tertulisnya, maka penerjemah ini bisa dituntut se cara hukum apabila di kemudian hari terbukti terjemahan yang diberikannya mengandung kesalahan fatal dan me rugikan klien. Karena itu, sumpah atau pernyataan tertulis tersebut seharusnya menjadi jaminan mutu yang diberikan penerjemah kepada klien.

 

Begitu pula, seorang penerjemah tersumpah (yang tentu telah lulus ujian kualifikasi penerjemah tersumpah dan diambil sumpahnya oleh gubernur) tidak bisa seenaknya mengaku dapat menerjemahkan suatu dokumen hukum atau dokumen bidang lainnya yang akan digunakan untak keperluan hukum hanya dengan mengandalkan ser sifikat penerjemah tersumpah dan sumpah atau pernyataan tertulis yang dilampirkan pada terjemahannya.

 

Perlu dicatat bahwa seorang penerjemah tersumpah dinyatakan lulus ujian kualifikasi penerjemah tersumpah berdasarkan dokumen hukum yang diujikan pada saat dia mengikuti ujian tersebut. Belum tentu dokumen hukum lainnya sanggup diterjemahkannya dengan benar dan akurat apabila penerjemah tersumpah ini tidak terus me mperluas dan memperdalam pemahaman dan wawasan nya mengenai masalah hukum. Karena itu, salah satu kode etik penerjemah mengharuskan penerjemah melakukan kegiatan belajar berkelanjutan sesuai bidang spesialisa sinya.

 

Selanjutnya, klien juga harus menyadari bahwa sebagian dokumen memang mayoritas terdiri dari istilah istilah hukum. Namun demikian, sebagian dokumen hukum lainnya juga tidak jarang melibatkan istilah-istilah keuangan, kedokteran, teknik elektro, helikopter, dan istilah-istilah teknis non-hukum lainnya. Sebagai ilustrasi, sebuah perjanjian pembelian pesawat tempur Sukhoi antara pemerintah Indonesia dan Rusia tidak hanya melibatkan berbagai istilah hukum tapi juga istilah teknis mesin dan pesawat tempur. Karena itu, seorang penerjemah tersumpah belum tentu sanggup menerjemahkan dokumen per janjian ini kalau dia tidak mempunyai pengetahuan dan wawasan yang memadai mengenai teknik mesin dan pesawat tempur.

 

Begitu pula, seorang penerjemah tersumpah belum tentu sanggup menerjemahkan sebuah dokumen kedokteran berupa hasil pemeriksaan radiografi pasien (yang banyak berisi istilah-istilah teknis dan spesifik kedokteran dan juga tulisan tangan dokter yang umumnya sulit dibaca dan dipahami orang awam) yang akan digunakan dalam sidang pengadilan apabila dia tidak mempunyai penge tahuan dan pemahaman yang memadai mengenai bidang radiografi.

 

Jadi, sumpah atau pernyataan pengesahan tertulis penerjemah yang dilampirkan pada terjemahan dan dokumen sumber dapat menjadi bukti jaminan mutu terjemahan. Jaminan mutu tertulis ini dapat diberikan oleh penerjemah biasa maupun penerjemah tersumpah. Karena itu, calon klien harus melakukan riset yang memadai untuk mencari dan memastikan penerjemah yang dibutuhkan nya untuk menerjemahkan dokumen hukum maupun dokumen bidang lain yang akan digunakan untuk keper luan hukum. Penyaringan awal seperti ini sangat penting dilakukan calon klien demi menjamin mutu terjemahan yang akan digunakannya nanti.

 

Pada hakikatnya, yang dibutuhkan calon klien adalah terjemahan tersumpah, bukan penerjemah tersumpah. Jasa Translate Resmi dan Tersumpah ini bisa dikerjakan oleh penerjemah tersumpah atau pun penerjemah biasa yang belum mendapat sertifikat penerjemah tersumpah namun mem punyai kemampuan dan pengalaman menerjemahkan dokumen hukum dan/atau dokumen yang akan diguna kan untuk keperluan hukum (penyelidikan, penyidikan, dan sidang pengadilan). Penerjemah biasa dengan kua lifikasi inilah yang dinamakan penerjemah dokumen hukum (legal translator).

 

Kesimpulannya, dokumen hukum dan/atau dokumen yang akan digunakan untuk keperluan hukum boleh dan bisa diterjemahkan oleh sworn translator maupun legal translator. Dan untuk mendapatkan terjemahan Tersumpah bisa didapat melalui biro yang menyediakan Jasa Penerjemah Tersumpah namun sebelumnya perlu untuk melihat Biaya Terjemahan Bahasa Inggris untuk mengetahui tarif terjemahan.